Lokasi Pusat Oleh-oleh Souvenir Khas Jogja yang Paling Terkenal

Liburan di Jogja tentu tidak lengkap apabila tidak membawa pulang oleh-oleh. Banyak banget pilihan oleh-oleh jogja, mulai dari makanan hingga souvenir khas Jogja. Seperti judulnya, kali ini piknikdong bakal ulas dimana lokasi pusat oleh-oleh Jogja selain makanan, yakni souvenir khas Jogja.

Sebenarnya ada banyak sekali lokasinya, namun pada kesempatan kali ini kita akan bahas yang paling populer dan terkenal.

Penasaran dimana saja lokasinya? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

1. Malioboro

Photo by : wisatadiyogyakarta.com

Lokasi pusat oleh-oleh souvenir Khas Jogja yang pertama adalah Malioboro, dimana lokasi ini merupakan salah satu destinasi wisata belanja yang sangat populer dan wajib banget dikunjungi.

Disini kita bisa menemukan banyak sekali oleh-oleh souvenir khas Jogja, mulai dari yang umum hingga yang sangat unik seperti, gantungan kunci, blangkon, miniatur andong, kaos khas Jogja, dan berbagai pilihan permata.

Untuk membeli dikawasan Malioboro jangan lupa untuk menawar dan temukan harga terbaikmu disini.

2. Pasar Beringharjo


Tahukah kamu jika Pasar Beringharjo merupakan pasar tradisional terbesar di Yogyakarta yang terdiri dari 4 lantai.

Pasar Beringharjo ini memiliki nilai historis dan filosofis langsung dengan Kraton Yogyakarta lho. Karena telah melewati tiga fase, yakni masa kerajaan, penjajahan, dan kemerdekaan.

Pembangunan Pasar Beringharjo ini merupakan bagian dari rancang bangun pola tata kota Kesultanan Yogyakarta yang dikenal dengan Catur Tunggal, dimana pola ini mencakup empat hal yakni Keraton sebagai pusatnya pemerintahan, alun-alun sebagai ruang publik, masjid sebagai tempat ibadah dan pasar sebagai pusatnya transaksi ekonomi.

Disini kita bisa dengan mudah menemukan barang apapun, termasuk oleh-oleh souvenir khas Jogja dengan harga terjangkau dan masih bisa ditawar. Asik banget kan?

Sebaiknya jika ingin berbelanja disini harus siang hari, meskipun sekarang Pasar Beringharjo buka hingga larut, namun tidak semua kios buka hingga sore atau petang.

3. Hamzah Batik yang dulu kita kenal dengan nama Mirota Batik

Hamzah Batik, photo by : telusurindonesia.com


Toko oleh-oleh ini tidak pernah sepi pengunjung dan berlokasi di Malioboro juga, tepatnya disebelah ujung selatan.

Disini kita bisa memilih banyak sekali oleh-oleh souvenir khas Jogja mulai dari yang umum dijumpai dipasaran hingga yang sangat antik.

Saat berbelanja disini, kita seperti sedang beriwisata ke museum dengan berbagai barang unik dan antik.

Masih ada lagi yang sangat seru Hamzah Batik, selain berbelanja oleh-oleh souvenir jogja, disini pengunjung bisa menyaksikan pertunjukan spektakuler di lantai paling atas toko, nama pertunjukannya adalah “Raminten Cabaret Show” yang tampil di jam dan hari tertentu.

Dijamin deh, bakal mendapatkan pengalaman yang sangat menyenangkan disini.

4. Desa Manding

Desa Manding, Bantul, Yogyakarta, image by IG : @eko_wardoyo_jgs



Pilihan yang keempat adalah Desa Manding di Bantul, Yogyakarta. Desa Manding ini sangat terkenal akan kerajinan kulit yang berkualitas.

Ada sekitar 100 pengrajin kulit dan hasil kerajinannnya bisa dilihat dirumah yang kebanyakan sudah diubah menjadi showroom menarik, dijamin tidak akan bosan ketika belanja oleh-oleh souvenir jogja disini.

Beberapa produk yang paling populer di Desa Manding adalah tas, sepatu, dompet, jaket, sabuk dan berbagai souvenir dari kulit lainnya. Untuk harga tidak perlu kawatir, karena disini kita bisa menawarnya.

5. Pasar Klithikan

pasar klithikan, image by IG : @aleena_fapk


Pasar klitikan bisa jadi salah satu pilihan mencari oleh-oleh souvenir Jogja. Di Pasar yang terdiri dari 2 lantai ini kita bisa menemukan berbagai barang elektronik, barang otomotif, barang second, hingga barang unik.

Tidak hanya itu, Pasar Klithikan juga menyediakan aneka jenis busana dengan berbagai pilihan aksesoris.

Semua barang disini harganya bisa ditawar dan jika ingin berbelanja di Pasar klitikan ini lebih fleksibel waktunya, karena buka dari siang hingga malam hari.

6. Kotagede


Kotagede, image by : jogjaspace.comApabila ingin membeli souvenir khas Jogja yang berbahan perak dan langsung dari pengrajinnya, Kotagede adalah tempatnya.

Disini kita bisa menemukan aneka pilihan kerajinan perak yang sangat menarik, mulai dari yang murah hingga mahal ada semua. Walaupun termasuk perhiasan dan kerajinan perak di Kotagede ini terkenal bagus, namun harganya tetap bisa dibilang terjangkau dan lebih asiknya bisa ditawar. Seru kan? 

Itulah 6 tempat belanja oleh-oleh souvenir khas Jogja yang paling populer dan terkenal. Dari 6 tempat diatas semuanya bisa ditawar selain di Hamzah Batik. Tapi tidak perlu kawatir, karena harganya dijamin masih wajar kok.

Belum ada Komentar untuk "Lokasi Pusat Oleh-oleh Souvenir Khas Jogja yang Paling Terkenal"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Adblock Detected

Suka blog ini? Biarkan kami terus berjalan dengan memasukkan blog ini ke dalam daftar putih di pemblokir iklan Anda!

Ini adalah cara memasukkan blog ini ke daftar putih di pemblokir iklan Anda

Terimakasih!

×